1. Internet adalah sebuah layanan utama tentang informasi. Dengan adanya internet sudah mengubah pola fikir dan pola kerja masyarakat.begitu besarnya manfaat internet kepada masyarakat telah membuat dunia pekerjaan menjadi lebih mudah dan lebih cepat. Internet bermanfaat bagi dunia pendidikan, masyarakat, kesehatan, dan masih banyak lagi manfaat internet bagi dunia pekerjaan. Apapun pekerjaannya akan terbantu dengan adanya internet.
Salah satunya adalah pekerjaan Public Relations. Semua insane PR pasti tahu dan mengerti apa itu internet. Internetwork adalah sebuah koneksi antar jaringan computer diseluruh dunia yang dapat salingbertukar atauberkirim informasi secara cepat dan tepat seperti komunikasi surat menyurat, diskusi group, lalu lintas file atau sharing file, social media dan aneka layanan public lainnya. Internet telah membuat dunia tak lagi berjarak. Kehadirannya mengubah cara konsumen atau pelanggan memanfaatkan media. Kondisi ini membuka pemahaman baru bagi kalangan bisnis dan praktisi public relation untuk menemukan kembali cara mengelola dan memelihara reputasi melalui pendekatan yang dinamakan sebagai cyber-PR. Dengan adanya teknologi internet, maka menghadirkan media dengan platform lain yaitu media online, karena itu para praktisi PR dihadapkan dengan tantangan bagaimana memanfaatkan media interaktif ini.
Cyber PR adalah PR yang dilakukan dengan sarana Media elektronik internet dalam membangun merek (brand) dan memelihara kepercayaan (trust), pemahaman, citra perusahaan/organisasi kepada public/khalayak dan dapat dilakukan secara one to one communication bersifat interaktif.
Seluruh kegiatan PR yang ada dapat dilakukan di dalam internet dari mulai melakukan kegiatan publikasi, melakukan hubungan dengan pengguna informasi dan yang lebih hebatnya lagi bahwa management kehumasanpun dapat dilakukan di internet. Dengan demikiann, kegiatan kehumasan bisa lebih fleksibel dari yang dilakukan di dunia nyata, di mana program kehumasan konvensional menegelurkan budget hampir ratusan juta, jika program tersebut dilakukan di dunia internet akan jauh lebih murah
Manfaat yang dapat diperoleh organisasi bila menerapkan Public Relations berbasis internet:
1. Real time, karena aktivitas komunikasi bisa dilakukan dengan cepat
2. Komunikasi konstan, karena internet PR menggunakan internet dan internet dapat diibaratkan sebagai sekretaris yang tidak pernah tidur selama 24 jam dan dengan potensi target publik seluruh dunia.
3. Interaktif, karena penggunaan PR memungkinkan terjadinya komunikasi dua arah, karena publik bisa memberikan feedback secara langsung dan cepat.
4. Tanpa batas, karena tidak akan ada batasan komunikasi dalam E‐PR, sehingga bisa terhubung ke mana saja selama ada jaringan internet.
5. Multi media. PR dapat menyajikan informasi kepada publik dengan menggabungkan berbagai media seperti tulisan (script), gambar (grafis), dan suara (audio), bahkan audio‐visual (film, video) dalam satu kesatuan.
6. Ekonomis. Komunikasi menggunakan internet untuk menjangkau publik yang luas lebih murah daripada media konvensional.
emha
praktisi PR